12.14.2010

sari ikan kutuk

Pada postingan saya sebelumnya, tentang terapi ginjal kronik, saya menyebutkan salah satu herbal yang saya konsumsi adalah sari ikan kutuk. Sari ikan kutuk ini mengandung protein yang penting bagi tubuh, fungsinya untuk meningkatkan kadar albumin dalam tubuh pasien ginjal kronik. Nah, berikut cara mendapatkan sari ikan tersebut:
1. Bersihkan ikan, buang kotoran, isi dalam ikan
2. Kukus dengan api kecil dengan susunan sebagai berikut:
- Siapkan dandang, isi dengan air hingga batas sarangan.
- Beri mangkuk di atasnya sebagai tampungan sari ikan
- Diatas mangkuk taruh kukusan yang telah diisi ikan tadi.
3. Bila sudah terkumpul sari ikannya di mangkuk, tunggu hingga dingin, lalu minum.

Catatan: bau sari ikan ini sangatlah amis, bentuknya pun menjijikkan seperti lender dan warnanya juga tidak menarik. Tapi khasiatnya sangat berguna bagi tubuh.
Sebagai pengganti sari ikan ini, pasien bisa mengkonsumsi putih telur dari ayam kampong sebanyak 7 buah perhari.

Tidak ada komentar: